Berita Sepak Bola Terkini.Gelar juara La Liga musim 2015-2016 akan ditentukan pada pertandingan terakhir di akhir pekan nanti. Dua kandidat terkuat yakni Barcelona dan Real Madrid masih memiliki peluang besar guna mernjadi kampiun musim ini.
Sebelumnya persaingan perebutan gelar La Liga diikuti oleh Barcelona,Real Madrid,dan Atletico Madrid.Kekalahan dari Levante dengan skor 1-2 pada Minggu 8 Mei 2016 malam WIB menggagalkan ambisi Atletico menjadi yang terbaik musim ini. Saat ini Los Colchoneros duduk di posisi tiga dengan raihan 85 poin.
Mereka tertinggal tiga angka dari Barcelona yang memuncaki klasemen. Namun karena kalah head-to-head dari Barca, Atletico takkan mampu melewati posisi Barca, mengingat kompetisi hanya menyisakan satu pertandingan.
Meskipun terlempar dari persaingan La Liga,anak asuh Diego Simeone masih berkesempatan meraih gelar dimusim ini yaitu,Liga Champions.
Melihat peta persaingan antar Barca dan Madrid, kedua tim masih berpeluang besar menjadi kampiun musim ini. Los Blancos hanya terpaut satu poin dari Blaugrana. Dan jika Barca berhasil menjadi juara, menurut Gerard Pique adalah sebuah kredit lebih.
Sebab, Lionel Messi dan kawan-kawan harus berduel dengan Madrid hingga pertandingan terakhir di La Liga. Selain itu, Los Blancos berhasil meraih 11 kemenangan beruntun musim ini.
Namun Barcelona boleh sedikit berbangga diri. Sebab, klub asuhan Luis Enrique tersebut tidak pernah kalah atas Madrid dalam perebutan gelar juara jika harus ditentukan hingga partai terakhir.
Sudah empat kali Blaugrana dan Los Blancos bertarung memperebutkan gelar juara di pertandingan pamungkas. Terakhir kali persaingannya keduanya terjadi pada ajang La Liga musim 2009-2010.
Saat itu Barca yang dilatih oleh Josep Guardiola berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Real Valladolid dengan 4-0. Sementara itu, Madrid yang ada di posisi dua hanya mampu bermain imbang 1-1 atas Malaga di pertandingan terakhir.
Sepanjang sejarah La Liga, tercatat hanya tujuh kali posisi puncak klasemen berubah jika harus ditentukan hingga pertandingan terakhir. Dan Madrid sudah empat kali kehilangan gelar juaranya yakni pada musim 1929, 1983, 1992, dan 1993.
Gelar juara La Liga akan ditentukan pada pertandingan terakhir akhir pekan nanti. Barca akan bertemu Granada sementara rival abadi mereka Real Madrid bertemu Deportivo La Coruna.
Agen Bola Terpercaya
Agen Poker Online Terpercaya